Pendistribusian Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Progam Sembako Reguler (Migrasi Himbara)

Pendistribusian Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Progam Sembako Reguler (Migrasi Himbara)

Pendistribusian Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Progam Sembako Reguler (Migrasi Himbara)

Lintas Desa - Pemerintah Desa Jintung Kecamatan Ayah Kabupaten Kebumen mengadakan pendampingan bersama petugas Manidiri pada kegiatan proses pembagian Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) di Desa Pasir, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen. (16/02/2021)

Proses pembagian KKS berlangsung di Balai Desa Pasir, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen. Kegiatan pembagian kartu ini dilakukan serempak bersamaan untuk Desa yang akan membagikan kartu KKS tiga Desa di Kecamatan Ayah yang meliputi Desa Pasir, Jintung dan Banjararjo.

Kegiatan pendampingan ini dihadiri langsung oleh Kepala seksi Kesejahteraan Masyarakat mewakili Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kebumen. Tujuan pendampingan ini untuk melihat, mengawasi proses regristrasi kartu KKS langsung oleh warga penerima kartu KKS agar dapat dipergunakan dan tepat sasaran.

Sementara itu, Kepala Desa Jintung yang hadir pada pembagian Kartu KKS menyampaikan bahwa Warga masyarakat yang menerima KKS harus memanfaatkan sebagaimana mestinya yang sudah digagaskan oleh pemerintah pusat. Walalupun warga masyarakat Desa yang menerima KKS dari 196 KPM sekarang hanya 139 KPM itu tidak boleh menimbulkan prasangka yang tidak baik kepada pemerintah Desa. Warga Masyarakat harus mulai sadar bahwa pemerintah bantuan-bantuan sosial yang dikeluarkan oleh pemerintah pusat sekarang sudah diseleksi secara ketat oleh menteri sosial. Ujar Kepala Desa dua periode tersebut (16/02/2021)

Ini merupakan wujud perhatian dan kepedulian Pemerintah Kabupaten Kebumen dalam meningkatkan kesejahteraan, perekonomian dan taraf hidup warga Kabupaten Kebumen yang dianggap kurang mampu melalui Program yang dimiliki oleh Pemerintah Pusat yang diberikan kepada KPM setiap bulannya melalui mekanisme akun elektrik yang digunakan hanya untuk membeli pangan di E-warung PKH/Pedagang bahan pangan yang bekerja sama dengan Bank Mandiri. Bahan Pangan yang bisa dibeli beras dan telur.

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Arsip Berita

Statistik Pengunjung