Pembagian Bantuan Sosial JPS Provinsi berupa Sembako

Pembagian Bantuan Sosial JPS Provinsi berupa Sembako

Pembagian Bantuan Sosial JPS Provinsi berupa Sembako

Lintas Desa - Pembagian sembako dari bantuan sosial JPS Provinsi Jawa Tengah kepada masyarakat Desa Jintung di Balai Kemasyarakatan Desa Jintung.

Pembagian sembako yang disalurkan melalui kantor Pos merupakan bantuan sosial untuk mengurangi beban masyarakat karena terdampak pandemi covid-19 di Jawa Tengah. Hal tersebut dilakukan karena sampai saat ini belum kunjung selesai ataupun belum kunjung sirna. Hal itu juga yang menyebabkan pemerintah Provinsi Jawa Tengah menyalurkan bantuan demi bantuan untuk membantu warganya.

Walaupun penyaluran sembako di Desa Jintung sempat terlambat karena petugas harus bergantian menyalurkan di Desa lain sehingga petugas terkendala oleh waktu. Tetapi hal tersebut, berjalan dengan lancar dan masih dikatakan aman.

Penyaluran yang diagendakan pada pukul 12.00 WIB sampai dengan selesai dan bisa dilaksanakan kurang lebih setengah satu atau 12.30 WIb sampai jam 15.00 WIB.

Bantuan sosial tersebut disambut senang, seperti diungkapkan oleh Bapak Danginto "Bantuan sosial ini membantu kami senang walaupun tidak seberapa, namanya juga orang Desa kalau ada bantuan seperti pasti senang lah" ungkap beliau pada 08/10/20 di Balai Kemasyarakatan Desa Jintung.

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Arsip Berita

Statistik Pengunjung