Legenda dan Sejarah Desa Jintung Kecamatan Ayah-Kebumen

Legenda dan Sejarah Desa Jintung Kecamatan Ayah-Kebumen

Legenda dan Sejarah Desa Jintung Kecamatan Ayah-Kebumen

A. Legenda Desa

a. Tahap I Desa Jintung konon merupakan desa tua dimana silsilah desa untuk masyarakat yang ada kini tidak mengetahuinya. Konon desa Jintung disinggahi oleh 2 orang syeh yaitu Syeh Sabarudin dan Syeh Sapanyana yang tinggalnya disebelah utara desa dan yang seorang lagi bertempat disebelah timur Desa Jintung.

b. Tahap II Desa Jintung pernah disinggahi pangeran atau prajurit dari kerajaan Mataram, yang konon kabarnya terjadi permusuhan adu  kesaktian sehingga kedua prajurit tewas dan dimakamkan di Panembahan salam/bundel sehingga sekarang diadakan selamatan gecokan dibulan syafar.

 

B.Sejarah Pembangunan  Desa Jintung

Konon pemerintah Desa Jintung sudah mengalami 9 kali kepala  desa, diantara kesembilan kepala desa tersebut adalah:

a. Kepala Desa Pada Zaman Penjajahan Belanda

1. Pada masa kepala desa krama Leksana, Pada masa pemerintahan ini Desa Jintung terletak di Dusun Bundel

2. Pada masa kepala desa Sawijaya

3. Pada masa kepala desa mbah Bures

4. Pada masa kepala desa Kartawijaya/Markum

b. Kepala Desa pada Zaman Pendudukan Jepang-Sekarang

5. Pada zaman kepala desa Suradikrama

6. Pada zaman kepala desa Sadiwirya

7. Pada masa kepala desa Kartareja (1952 s/d 1987)

 

Pada masa kepala desa ini tergolong kepala desa paling lama setelah zaman pendudukan jepang, pasalnya masa pemerintahan selama 35 tahun. Pemerintah desa dengan kepala desa Kartareja mengalami pembangunan yang cukup banyak, Antara lain:

• Penggantian sekolah rakyat menjadi sekolah dasar

• Pembangunan gedung sekolah dasar negeri I Jintung

• Pendirian kantor balai desa

• Pembangunan gedung sekolah dasar negeri II Jintung

• Pendirian pasar desa

• Pembangunan jalan desa

• Pendirian gedung puskesmas

• Pembangunan jembatan cangking

 

8. Pada masa kepala desa Sarto (1987 s/d 1996)

Pada masa ini pembangunan  yang dilakukan 

• Pelebaran jalan diwilayah RW I dan RW II

• Pengerasan jalan desa

• Rehab pasar desa

• Rehab kantor desa

• Pendirian TK Pertiwi

 

9. Pada masa Kepala Desa Mangsud MZ (1998 s/d 2013)

Masa jabatan kepala desa ini sudah 2 periode, periode I pembangunan yang sudah dilakukan adalah:

• Rehab aula desa

• Pengecoran jalan desa

• Rehab balai desa

• Pengaspalan jalan desa di RT 02/I, RT 07/II, RT 05/II dan RT 02 RW 02

• Makadam di RT 03/I dan RT 05/I

• Pembangunan masjid Ridwanuloh

• Rehab sekolah dasar negeri I dan II

 

Periode II

• Pembangunan gedung PKK

• Pembangunan gedung TK

• Pengaspalan jalan desa

• Betonisasi RT 01 s/d 08 RW 01

 

10. Pada masa Kepala Desa Walim (2013 s/d 2019)

• Pembangunan rabat beton RT 03/RW 01 tahun 2014

• Pembangunan rabat  beton RT 07/RW 01 tahun 2014 dan 2015

• Pembangunan rabat beton RT 07/RW 02 tahun 2014

• Bronjongisasi RT 01/RW 02 tahun 2014

• Renovasi gedung PAUD tahun 2014

• Pembangunan  pasar desa tahun 2014

• Pemugaran rumah sebanyak 22 rumah tahun 2014

• Pembangunan talud jalan RT 06/RW 01 tahun 2015

• Pembangunan talud masjid ridwanulloh RT 07/RW 02 tahun 2015

• Pengaspalan jalan di RT 02/RW 01 s/d 05/RW 02 tahun 2015

• Pembangunan gorong-gorong RT 05 s/d 06 RW 02 tahun 2015

• Pembangunan rabat beton 920 cm RT 08 RW 02 tahun 2016

• Pembangunan talud jalan RT 06 RW 01 tahun 2016

• Pembangunan rabat beton RT 08 RW 01 tahun 2017

• Pembangunan rabat  beton RT 01 RW 01 tahun 2017

• Pembangunan talud RT 01 RW 02 tahun 2017

• Pembangunan drinase RT 01 RW 02

• Pembangunan makom/petilasan RT 02 RW 02 Tahun 2017

• Rehab gedung paud RT 02 tahun 2017

• Pembangunan/pemeliharaan jalan desa RT 05 RW 02 tahun 2018

• Pembangunan pemakaman desa dan penelitian RT 02 RW 02 tahun 2018

• Pembangunan pemeliharaan jembatan desa RT 05 RW 02 tahun 2018

• Pembangunan pemeliharaan talud RT 05 RW 02 tahun 2018

• Pembangunan pemeliharaan talud RT 07 RW 01 tahun 2018

• Pembangunan pemeliharaan talud RT 05 RW 01 tahun 2018

• Pembangunan pemeliharaan talud RT 02 RW 01 tahun 2018

• Pembangunan mck bagi keluarga RT 01 RW 01 tahun 2018

• Pembangunan mck bagi keluarga RT 03 RW 02 tahun 2018

• Pembangunan mck bagi keluarga RT 02 RW 01 tahun 2018

• Pembangunan mck bagi keluarga RT 07 RW 01 tahun 2018

• Pembangunan mck bagi keluarga RT 06 RW 01 tahun 2018

• Pembangunan jalan desa 325 cm RT 06 RW 01 tahun 2019

• Pembangunan balai pertemuan RT 02 RW 01 tahun 2019

• Pembangunan petilasan desa RT 02 RW 02 tahun 2019

• Pembangunan gapura/batas desa RT 02 RW 01 tahun 2019

• Pemugaran rumah sebanyak 9 unit rumah tahun 2019 

• Pembangunan/rehabilitasi sumur air bersih 5 unit tahun 2019

• Pembangunan/rehabilitasi jamban umum/mck 7 unit tahun 2019

• Pembuatan rambu jalan desa tahun 2019

• Kegiatan pembuatan canopi paud RT 02 RW 02 tahun 2019

• Pembangunan/pemeliharaan air bersih (PAMSIMAS) tahun 2019

 

Sumber : PP Desa Jintung No. 1 Tahun 2019 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa Tahun 2019-2025

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Arsip Berita

Statistik Pengunjung